Tips Agar Anak Rutin Minum Air
Friday, November 1, 2013
0
comments
- Tawarkan kepada mereka sejumlah porsi kecil air sepanjang hari. Agar anak tidak merasa terpaksa untuk minum air, Anda bisa memberikannya secara bertahap. Cara ini lebih efektif untuk mengajak mereka selalu mencuupi kebutuhan cairan setiap hari.
- Tempatkan air dalam posisi yang mudah dijangkau dan menarik perhatian. Anda bisa menaruh air minum dalam tempat air berkarakter kartun yang disukai anak dan ditaruh di dekat anak. Dengan begitu, anak akan lebih mudah teratarik untuk meminum air di dalamnya. Penempatan yang strategis juga membuat mereka lebih bisa meraihnya. Kadang anak malas minum karena penempatan air diletakkan di area yang sulit dijangkau tangannya.
- Jadikan kegiatan minum menjadi menyenangkan. Sama seperti membujuk anak untuk mau makan, ketika minum pun sebaiknya dibuat menjadi suasana yang penuh kegembiraan. Misalnya, Anda bisa menyediakan air jeruk. Hanya saja, anak dilibatkan untuk membuatnya. Anda yang mengiris dan memeras jeruk, sementara anak menambahkan air dan mengaduknya. Anak akan lebih bersemangat untuk menghabiskan air jeruknya.
- Hindari untuk memberikan jus kemasan dan soda. Biasanya jus kemasan dan soda sangat banyak ditambahkan gula. Minuman ini justru tidak sehat karena kadar gula tinggi akan membuat gigi lebih mudah rusak dan meningkatkan risiko diabetes. Sementara minuman soda telah terbukti memberikan efek tidak sehat bagi tubuh, termasuk bisa merusak ginjal. Jika anak dibiasakan mengonsumsi minuman bergula tinggi, dikhawatirkan mereka akan kecanduan. Lebih baik Anda membuat jus buah sendiri tanpa melibatkan gula, Tips Agar Anak Rutin Minum Air.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Tips Agar Anak Rutin Minum Air
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ayohidupsihat.blogspot.com/2013/11/tips-agar-anak-rutin-minum-air.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
0 comments:
Post a Comment