Manfaat dan Khasiat Jagung untuk Kesehatan
Thursday, October 24, 2013
0
comments
Jagung mempunyai kandungan nutrisi seperti vitamin, serat dan mineral yang tentu baik sekali bagi kesehatan.
Berikut adalah manfaat yang menakjubkan dari jagung, seperti dilansir oleh laman Boldsky:
- Pencernaan sehat. Serat yang terdapat dalam jagung dapat membantu mempercepat proses pencernaan pada tubuh. Sebuah penelitian menemukan bahwa konsumsi 1 cangkir jagung akan memenuhi kebutuhan 10 persen serat yang dibutuhkan tubuh dalam 1 hari.
- Baik untuk kehamilan. Jagung punya kandungan asam folat yang baik bagi ibu hamil dan janinnya. Manfaatnya adalah untuk pertumbuhan tulang belakang dan menambah berat badan bayi secara sehat.
- Kesehatan mata. Karotenoid pada jagung bisa mengurangi resiko degenerasi makula pada mata. Juga mencegah terjadinya katarak di kalangan usia lanjut.
- Jantung sehat. Ada vitamin C, karotenoid, bioflavonoid yang baik bagi kesehatan jantung. Karotenoid juga mencegah mengerasnya pembuluh arteri dan mengontrol kolesterol dalam darah.
- Kaya kalori dan vitamin. Per 100 gram jagung ada 342 kalori. Vitamin B, terutama niasin dan thiamin sangat baik untuk kesehatan mental yang mencegah terjadinya demensia, dermatitis, juga kesehatan syaraf.
- Mineral. Ada magnesium, mangan, zat besi, zinc, selenium, dan mineral lain dalam sebuah jagung. Semua mineral ini baik bagi kesehatan fungsi tubuh.
- Mencegah anemia. Ada kandungan vitamin B12, asam folat, juga zat besi yang baik bagi pencegahan anemia, Manfaat dan Khasiat Jagung untuk Kesehatan.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Manfaat dan Khasiat Jagung untuk Kesehatan
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ayohidupsihat.blogspot.com/2013/10/manfaat-dan-khasiat-jagung-untuk.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5

0 comments:
Post a Comment