Insomnia Menimbulkan Gangguan Konsentrasi

Posted by Unknown Thursday, October 31, 2013 0 comments
Insomnia Menimbulkan Gangguan Konsentrasi - Penderita insomnia lebih mungkin untuk mengalami masalah memori dalam kehidupannya. Sudi yang dilakukan Universitas California, Amerika Serikat,  menemukan, penderita insomnia mesti berusaha lebih keras untuk melakukan aktivitas mengingat dibanding mereka yang mampu tidur malam di waktu normal. Demikian dikutip BBC.

Studi melibatkan 25 orang yang mengalami masalah gangguan tidur di malam hari (insomnia). Kondisi otak mereka akan dibandingkan dengan 25 orang lainnya yang tidak memiliki keluhan insomnia. Para relawan menjalani pemindaian otak dan mereka diminta untuk mengikuti tes yang berhubungan dengan proses mengingat.
Insomnia Menimbulkan Gangguan Konsentrasi

Hasilnya, orang-orang mengalami insomnia diketahui memiliki bagian otak yang tidak bekerja sempurna. Bagian otak tersebut mengatur aktivitas mengingat. Hasil itu tampak pula dari hasil tes ingatan yang mereka jalani. Sebaliknya, insomnia tidak berpengaruh pada bagian otak yang memungkinkan seseorang berpikir secara bebas. Walhasil, orang insomnia lebih mudah mengalami masalah mengingat karena pikirannya lebih mudah membayangkan berbagai hal.

Efek lain yang timbul dari insomnia menurut studi ini adalah seseorang menjadi terlambat dalam merespons keadaan. Mereka menjadi kurang mampu berkonsentrasi dan mengingat, yang akan terjadi sepanjang hari.

    “Data ini membantu kami memahami bahwa orang dengan insomnia tidak hanya memiliki masalah tidur di malam hari tetapi otak mereka juga tidak berfungsi efisien sepanjang hari,” kata Sean Drummond, salah seorang peneliti, Insomnia Menimbulkan Gangguan Konsentrasi.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Insomnia Menimbulkan Gangguan Konsentrasi
Ditulis oleh Unknown
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke https://ayohidupsihat.blogspot.com/2013/10/insomnia-menimbulkan-gangguan.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 comments:

Post a Comment

Belajar SEO dan Blog support Online Shop Aksesoris Wanita - Original design by Bamz | Copyright of CARA HIDUP SEHAT.